Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Innalilahi Wa Inaillahi Raji'un, Artis Senior George Taka Meninggal Dunia

Hana Futari , Jurnalis-Jum'at, 02 November 2018 |07:32 WIB
<i>Innalilahi Wa Inaillahi Raji'un</i>, Artis Senior George Taka Meninggal Dunia
George Taka (Foto: Youtube)
A
A
A

JAKARTA - Kabar duka cita kembali menyelimuti jagad hiburan tanah air. Aktor senior George Taka berpulang ke hadapan Sang Pencipta dalam usia 51 tahun, Kamis (1/11/2018).

Kabar tersebut diperoleh dari pihak keluara George melalui pesan singkat. Dalam pesan tersebut dikatakan George meninggal dunia di salah satu rumah sakit di kawasan Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi.

Jenazah bintang film Hope ini, disemayamkan di rumah duka yang berlokasi di Perum Pertamina, Jatiwaringin, Pondok Gede.

 

Baca Juga: George Taka: Yenny Rachman Pandai Simpan Rahasia

Rencananya, jenazah George akan dikebumikan di Komplek Pemakaman Kempo, Jatiwaringin, Pondok Gede pada hari ini, 2 November 2018 seusai ibadah salat Jumat.

"Innalilah wa inaillahi raji'un, telah berpulang ke Rahmatullah, anak, menantu, suami, ayah kami ( Alm ) George Mustafa Taka Bin Frederick Taka," bunyi pesan yang diterima Okezone, Jumat (2/11/2018).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement