JAKARTA – Perseteruan antara Deddy Corbuzier dengan YouTuber asal Korea, Hari Jisun kembali memanas. Setelah saling adu argumen, kini keduanya diharapkan untuk saling bermaafan oleh netizen.
Menanggapi saran dari netizen, Deddy lantas bereaksi. Ayah satu anak itu kemudian membuat sebuah video bahwa dirinya tidak akan pernah meminta maaf untuk suatu hal yang dirasa benar oleh Deddy Corbuzier.
“Am I gonna said sorry? Enggak, karena gua enggak salah. Di video saya sebelumnya Anda jangan minta maaf kalau enggak salah. Lalu ada orang-orang complain bilang ya minta maaf itu enggak ada salahnya, lah apalagi enggak punya salah?,” ucap Deddy di channel YouTubenya, Sabtu 22 September 2018.
(Baca juga: Hari Jisun dan Deddy Corbuzier Kembali Berseteru)