JAKARTA – Video Chand Kelvin saat menunaikan ibadah salat, baru-baru ini menjadi viral. Setelah sebuah akun @lambe_turah mengunggah presenter kocak tersebut di Instagram.
Pada video tersebut terlihat Chand yang memakai peci serta baju koko melakukan gerakan salat di ruangan terbatas. Meskipun sambil duduk pria 33 tahun itu tetap terlihat khusuk menjalankan kewajibannya sebagai umat muslim.
Viralnya video ini juga menarik perhatian netizen yang memberikan pujian untuk Chand Kelvin yang meskipun dalam perjalanannya tidak lupa untuk salat.
“Udah ganteng, rajin ibadah, cocok jadi suamiku nih,” kata netizen
“Bang, taaruf yuk,” sambung yang lainnya.
(Baca juga: Selain Jomblo, Ini Alasan Chand Kelvin Masih Belum Mau Nikah)