4. Hulk
Dalam film Avengers: Infinity Wars, porsi Hulk sedikit dan lebih banyak Bruce Banner yang mengambil peran sebagai ‘pahlawan’. Bruce pun terlihat gagah saat menggunakan Hulk Buster melawan pasukan Thanos.
Namun sebenarnya, dalam komik Marvel, Hulk merupakan salah satu jagoan yang hampir tak pernah terkalahkan. Bahkan saat melawan beberapa pahlawan lain, Hulk sering kali mendesak para lawannya.
Hal ini dikarenakan dalam cerita komiknya, dijelaskan bahwa Hulk memiliki kekuatan yang hampir tak terbatas. Kekuatannya akan terus berkembang seiring kemarahan yang dirasakan oleh Hulk.
Bahkan di sebuah cerita dikatakan bahwa Hulk bisa menghancurkan sebuah planet dengan satu pukulan saja lho!
3. Thor
Merupakan anak dari Odin, Thor merupakan salah satu dewa dengan kekuatan terbesar yang ada di Marvel Universe. Apalagi, dengan palunya yang baru yaki stormbreaker, kekuatannya menjadi berlipat ganda.
Tapi, kekuatan dari Thor sebenarnya tidak sampai disitu saja. Dalam sebuah cerita, ketahanan badan dari Thor menyamai kekuatan dari Hulk. Ditambah dengan kekuatan petir yang mengalir dalam tubuhnya -- wajar jika mengaingat Thor merupakan dewa petir -- menjadikan dia pahlawan paling kuat di Marvel Universe.
Bahkan di dalam sebuah cerita dalam komiknya, Thor dapat melampaui kekuatan dari berapa dewa yang ada di Marvel, termasuk melebihi kekuatan ayahnya, Odin yang merupakan dewa terkuat di Marvel.