LOS ANGELES – Surat dengan tulisan tangan asli dari legenda musik David Bowie akan dilelang pada pekan depan. Surat ini ditulis sendiri oleh David pada Juli 1969 untuk grup Dick Jones yakni The Drama Band.
Dalam suratnya, David memberikan dukungan agar The Drama Band bisa tampil di Three Tuns di Beckenham, Inggris.

Baca juga: Kenang David Bowie, Rekan Bandnya Siap Gelar Konser Tribute di 26 Kota
"Surat ini membutuhkan konfirmasi bahwa kami berharap kalian bisa tampil di Three Tuns, Beckenham High St, pada 3 Agustus sekitar pukul 07.30 dan 10.45 untuk durasi yang terserah kalian tapi tidak lebih dari ¾ jam," tulis David Bowie, sebagaimana dikutip dari Aceshowbiz, Kamis (3/5/2018).
Dalam tulisan itu juga tertulis bahwa uang untuk bayaran manggung The Drama Band sebesar 10 poundsterling. Dana tersebut akan dibayarkan jika The Drama Band menyetujui jadwal dan durasi yang ditentukan seperti dituliskan di atas.