“...Saya tidak dapat menyangkal bahwa hal itu sangat mempengaruhi saya. Saya beralih ke alkohol dan narkoba serta apapun yang bisa membuat saya merasa lebih baik. Saya tidak bangga akan hal itu tapi memang itu yang terjadi. Saya tidak pernah mengerti mengapa orang selalu memandang saya. Saya juga merasa seperti sedang membodohi semua orang. Hingga akhirnya aku berantakan namun itu aku lakukan hanya untuk meraih mimpiku dan melupakan rasa sakitku. Aku juga benci karena darahnya mengalir dalam tubuhku.., “ Tulis Dylan melanjutkan ceritanya.
Dylan juga mengatakan bahwa rasa sakitnya ini berpengaruh terhadap kehidupan rumah tangga pertamanya. Akibat dari rasa sakit ini, ia juga kehilangan banyak teman baik sepanjang hidup karena ia sangat membenci dirinya dan tidak ingin menerima cinta dan bantuan.
“Ini mempengaruhi pernikahan pertamaku, aku kehilangan banyak teman baik sepanjang hidupku karena aku sangat membenci diriku sendiri shingga aku tidak menginginkan cinta dan bantuan,” Tulis Dylan.
Unggahan ini pun langsung diramaikan oleh komentar warganet. Para warganet mengutarkan ucapan simpatinya untuk Dylan. “Kak Dylan, ketahuilah bahwa kami menyayangimu. Kamu akan berhasil melewatinya,” tulis akun @akibaryou. “Aku sangat bangga akan dirimu, teruskanlah dy!!❤️❤️❤️,” tulis akun @monda_atika. “Terimakasih telah berbagi kisah ini kak Dylan 🖤,” tulis akun @auroramanda95.
(aln)