JAKARTA - Fachri Albar rupanya baru menjalani proses detoks selama dua minggu di RSKO Cibubur, Jakarta Timur. Dan selama menjalani proses detoks diketahui, Fachri Albar tidak bisa dikunjungi oleh keluarga maupun kerabat dekat. Tetapi pada Senin (12/3/2018) akhirnya Fachri dapat dijenguk oleh sang istri Renata Kusmanto, Sandy Arifin yang menjadi pengacara dan tampak pula Ustadz Al Habsyi.
Dari pantauan Okezone, Renata Kusmanto datang lebih dulu dengan menggunakan sebuah mobil berwarna putih. Tetapi sayangnya, Renata tak bisa dimintai keterangan lantaran masuk melalui pintu belakang RSKO Cibubur. Berbeda dengan Sandy Arifin yang datang dengan menggunakan mobil hitam.
(Baca Juga: Pulang dari Makkah, Cinta Ratu Nansya Langsung Hadapi Perceraian dengan Roby Geisha)
(Baca Juga: Abdee Slank Kembali Mangkir dari Persidangan)
Sandy pun menuturkan bahwa hari ini akan menanyakan soal hasil detoks dari Fachri Albar.