JAKARTA - Rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kian menjadi sorotan publik. Beberapa komentar pedas pun tak jarang muncul di setiap unggahan foto maupun video pasangan selebriti tersebut di akun Instagram.
- Baca Juga: Raffi Ahmad Akui Pernah Pangku-pangkuan dengan Zaskia Gotik
Bagi Raffi Ahmad omongan haters tak menjadi hal penting untuk diperhatikan. Presenter berusia 30 tahun tersebut berpendapat bahwa omelan istri pada suami lebih menyakitkan dari pada sekedar komentar warganet.
Namun beruntung Raffi mengaku tak pernah diomeli oleh wanita yang dipersunting pada Oktober 2014 tersebut. Hal ini disampaikan saat didapuk sebagai bintang tamu Festival Kuliner RCTI pada Jumat (15/12/2017).
"Aku mah enggak pernah baca (kolom komentar Instagram)," ungkapnya di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.