JAKARTA - Cheppy Chandra ternyata sudah mengalami masalah kesehatan sebelum dinyatakan meninggal dunia. Keterangan itu disampaikan pesinetron yang juga rekan Cheppy di lokasi shooting, Sonny Septian.
(Baca Juga: Sayang Anak, Christian Sugiono dan Titi Kamal Ajarkan Pola Hidup Sehat)
"Pas shooting sudah sakit sih. Dia itu bilangnya lagi jantung. Badannya sempat kurus banget kan ya," terang Sonny saat dihubungi wartawan, Jumat (13/10/2017).
"Setiap makan siang dia minum obat banyak banget. Dia cerita, ada yang buat banyakin urine, buat ini, buat ini, tapi ada juga yang dia enggak minum," lanjutnya.
Selain banyak mengkonsumsi obat, Cheppy Chandra juga sudah menunjukkan gejala penyakit yang ia derita saat shooting. Hal itu juga diketahui lewat penuturan Sonny Septian saat mengisahkan sosok Cheppy.