Share

Hadir di Audisi Yogyakarta, Maia Estianty Didukung Jadi Juri Indonesian Idol

Lidya Hidayati, Okezone · Selasa 19 September 2017 03:33 WIB
https: img.okezone.com content 2017 09 19 205 1778549 hadir-di-audisi-yogyakarta-maia-estianty-didukung-jadi-juri-indonesian-idol-iEZUBwrkEx.jpg Maia Estianty (Foto: Instagram)

JAKARTA – Indonesian Idol is back! Salah satu ajang pencarian bakat terbesar di Indonesia itu akan kembali mencari talenta-talenta bersuara emas yang ada di Tanah Air. Untuk itu, Indonesian Idol tengah melakukan audisi di sejumlah kota di Indonesia.

- Baca Juga: FOTO: Pulang Kampung, Maia Estianty Tunangan dengan Irwan Mussry?

Salah satu kota yang kembali disambangi tim Indonesian Idol untuk menggelar audisi adalah Yogyakarta. Audisi di Kota Gudeg ini digelar selama dua hari yakni pada Senin dan Selasa, 18-19 September 2017.

 

Audisi Indonesian Idol di Yogyakarta terasa semakin spesial karena adanya special guest. Maia Estianty telah dipastikan menjadi bintang tamu spesial dalam audisi yang digelar di Jogja Expo Center tersebut.

Maia mengumumkan kehadirannya di audisi Yogyakarta tersebut lewat Instagram. Senin (18/9/2017), ibunda Al, El, dan Dul tersebut memposting poster audisi Indonesian Idol yang mencantumkan namanya sebagai special guest bersama host andalan Daniel Mananta.

“IDOL is BACK. Jogjakarta 18019, JEC... @indonesianidolid,” tulis Maia.

Kehadiran Maia yang hanya sebagai special guest tersebut ternyata mendapat respon positif dari netizen. Banyak yang mendukung mantan istri Ahmad Dhani itu untuk ambil bagian, tak hanya sebagai bintang tamu spesial, tapi sebagai juri ketika kompetisi telah dimulai.

“Makin mantap kalau jurinya orang waras! Enggak sabar nonton nyonyah duduk di kursi juri,” dukung @mamot.manis.

“Alhamdulillah akhirnya bunda @maiaestiantyreal jadi juri idol. Ini yang ditunggu-tunggu. Selamat ya bunda cantik. Semoga kebaikan selalu berpihak pada bunda,” sambung @umika.atma67.

“Gitu dong. Ada pembaruan jurinya. Segerrrrr lihatnya. Si bunda cantik, elegan yang bersahaja,” timpal @rinaoktora_.

Sementara itu, babak audisi Indonesian Idol akan digelar dalam dua kategori, yakni spesial city audition dan big audition.

General Manager of Operation RCTI, Fabian Dharmawan, mengatakan spesial city audition sudah berlangsung sejak Juli dan digelar di 13 kota yakni Malang, Semarang, Purworejo, Cirebon, Sukabumi, Kupang, Palembang, Padang, Manado, Makassar, Ambon, Banjarmasin, dan Balikpapan.

Sementara untuk big audition, kata dia, digelar di lima kota, yakni Yogyakarta (18-19 September), Medan (23-24 September), Surabaya (30-1 Oktober), Bandung (7-8 Oktober), dan Jakarta (14-16 Oktober 2017).

- Baca Juga: FOTO: Jadi Cicit HOS Tjokroaminoto, Maia Estianty Dibesarkan dengan Penuh Kedisiplinan

Syarat untuk mengikuti big audition, yakni wanita atau pria berusia 16-27 tahun, berkepribadian menarik, belum pernah rekaman album komersial, warga negara Indonesia atau keturunan yang telah tinggal di Indonesia selama 5 tahun, dan tentunya bersedia mengikuti proses audisi.

Follow Berita Okezone di Google News

(edh)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini