JAKARTA - Kejutan ulang tahun untuk aktor dan penulis Andi Arsyil rupanya masih terus berjalan. Hal itu bahkan jadi warna utama sebuah acara lain yang diadakan Andi sendiri, yaitu peluncuran buku karyanya sendiri yang ke-5 di sebuah hotel di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu 17 September 2017.
Kontan hal itu jadi perhatian Andi ketika ditemui awak media Go Spot RCTI, tayang Senin (18/9/2017). “Ini acara sebenarnya untuk memperkenalkan masyarakat pada buku saya yang ke-5. Saya sengaja mengadakannya di sebuah hotel biar lebih nyaman, gitu kan,” ucap Andi.
(Baca Juga: Andi Arsyil Bahagia Dapat Kejutan Ulang Tahun ke-30 dari Penggemar Setia)
Namun, pemaparan Go Spot menilai kedua acara berhasil berlangsung dengan lancar. Bahkan, ramainya acara itu sangat disyukuri oleh pria yang sempat memerankan Bagja di sinetron Dunia Terbalik itu. Karena adanya penggemar yang ingin mengucapkan selamat ulang tahun kepadanya, acara peluncuran buku itu berhasil melebihi harapannya sendiri.
Sementara itu, rupanya Andi sudah mempersiapkan tiga buku lagi setelah buku ke-5 itu. Selain menjadi aktor, Andi memang dikenal sebagai penulis dan motivator, namun sembari menjalankan pekerjaan sebagai aktor, rupanya pekerjaan sebagai penulis dan motivatornya itu masih berjalan lancar.
(Baca Juga: Jadi Risiko Pekerjaan, Andi Arsyil Santai Sering Kena Gosip dengan Lawan Main)
“Buku saya ada delapan, tapi ini adalah judul yang ke-5. Hari ini hari berbahagia sekali, penuh syukur sekali, karena ternyata melebihi ekspektasi saya,” ucap Andi.
Andi diketahui berusia genap 30 tahun setelah hari ulang tahunnya yang jatuh pada 15 September 2017 lalu. Sesungguhnya, berbagai kejutan juga sudah diberikan dari para penggemar di kesempatan-kesempatan sebelumnya, misalnya ketika tengah syuting.
(Baca Juga: Akui Masih Jomblo, Andi Arsyil Pasrah soal Jodoh)
Kini, ia tengah menggarap beberapa sinetron dan film, termasuk film terbaru garapan MNC Pictures, yaitu film biopik yang menceritakan soal kehidupan musisi legendaris Chrisye.
Dalam film tersebut, ia akan memerankan tokoh Erwin Gutawa, salah seorang musisi kawakan yang rupanya berperan juga dalam kehidupan Chrisye. Menurut Andi, perannya sebagai Erwin tidak mudah, namun dilakukan karena dirinya adalah fans berat Chrisye.
(Baca Juga: Jadi Erwin Gutawa di Film Chrisye, Andi Arsyil Senang Bukan Main)
“Saya bisa di bilang big fans dengan sosok beliau. Sampai saya apal beberapa lirik lagu beliau. Ketika diminta main di film Chrisye ini, walaupun tidak berperan sebagai Chrisyenya saya sudah bangga banget bisa main di sini. Main di sebuah film di mana film ini adalah orang yang pernah menginspirasi saya,” ucapnya dalam akun Instagram @filmchrisye.
(fid)