Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kim Kardashian Tanggapi Tuduhan Jual Keseksian Tubuh dari Sharon Osbourne

Lidya Hidayati , Jurnalis-Rabu, 13 September 2017 |12:39 WIB
Kim Kardashian Tanggapi Tuduhan Jual Keseksian Tubuh dari Sharon Osbourne
Kim Kardashian (Foto: Dailymail)
A
A
A

Komentar tak menyenangkan Sharon itu langsung mendapat tanggapan dari Kim. Ibu dua anak ini menyangkal jika ia pernah bicara soal feminisme saat tampil seksi atau melakukan foto telanjang.

“Pertama, aku pikir dia bilang aku mengatakan sebuah pernyataan tentang, ‘Aku memposting foto telanjang atas nama feminisme.’ (Aku) tidak pernah mengatakannya. Jadi, aku pikir ketika orang-orang salah mengutipmu dan kemudian berkomentar, itu terdengar konyol,” respon Kim lewat E! Online.

Di kesempatan sebelumnya, Kim mengatakan, “Aku pernah sekali mengatakan sebelumnya bahwa aku bukan benar-benar seorang feminis. Untuk mengklarifikasi apa yang aku katakan sebelumnya, aku merasa dalam jiwaku, adalah seorang feminis. Aku hanya tak perlu melabelinya untuk membuatku merasa atau tahu bahwa aku demikian.”

Respon dingin Kim atas pernyataan tak menyenangkan Sharon itu langsung mendapat tanggapan balik dari yang bersangkutan. Entah berniat membela diri atau apa, tapi Sharon mengklaim jika wartawan salah menangkap maksud kalimatnya.

“(Penanya) bertanya soal opiniku dan aku memberinya. Itu bukan hal yang kasar. Dia berpose telanjang, dia sangat sensual dengan pakaiannya dan bahwa pakaian sehari-harinya. Itu sangat seksual,” ujar Sharon.

Baca juga:

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement