"Lagu itu kan untuk keenanππ," tulis akun @mikaysy.
"Ya Allah itu lagu untuk KeenKeen. πππ," tambah @firdarapunzel.
(Baca Juga: Potret Kebahagiaan Raisa dan Hamish Daud Jalani Tradisi Sunda Jelang Pernikahan)
Hal tersebut dipicu karena sepenggal lirik lagu milik dara berusia 27 tahun yang dijadikan caption di salah satu fotonya. Lagu tersebut berjudul Jatuh Hati yang menurut informasi disajikan untuk kakak kandung Pevita Pearce saat keduanya memiliki hubungan khusus.
"Ku terpikat pada tuturmu, aku tersihir jiwamu. Terkagum pada pandangmu, caramu melihat dunia. Kuharap kau tahu bahwa ku terinspirasi hatimu. Aku bukan jatuh cinta namun aku jatuh hati." tertulis dalam salah satu unggahan foto @thebridestory.
Raisa memang termasuk salah satu penyanyi yang mengungkapkan perasaan lewat lirik lagu. Selain Jatuh Hati, lagu berjudul Mantan Terindah dan Kali Kedua juga disebut-sebut sebagai ungkapan perasaannya kala itu.