Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Betharia Sonata Sajikan 20 Lagu saat Konser Perdana di Amerika Serikat

Agregasi VOA , Jurnalis-Jum'at, 21 April 2017 |17:49 WIB
Betharia Sonata Sajikan 20 Lagu saat Konser Perdana di Amerika Serikat
Betharia Sonata. (Foto: VOA Indonesia)
A
A
A

WASHINGTON — Datang pertama kalinya ke Amerika Serikat untuk mengadakan konser, penyanyi Betharia Sonata tampil memukau penonton dengan membawakan lebih dari 20 lagu, termasuk hits ‘Hati Yang Luka’ yang pernah populer pada medio 1987.

Kehadiran Betharia Sonata tampil di Amerika Serikat sejatinya untuk manggung dalam sebuah acara di kota Ontario, tak jauh dari Los Angeles di negara bagian California pada Sabtu 15 April 2017.

Dilansir VOA Indonesia, Jumat (21/4/2017), Betharia mengaku telah memberikan penampilan terbaiknya kepada penonton yang datang ke Main Hall California Education and Performing Art Center yang berkapasitas 800 orang.

“Saya pertama kali (tampil di AS), senang sih, cuma saya kurang puas dengan penonton yang tidak memenuhi gedung. Itu saja. Biasanya kan selalu penuh kalau saya (tampil)... di sini saya agak sedikit tidak puas. Tapi kalau soal penyajian saya, saya sudah maksimal,” kata Betharia.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement