Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tulus Boyong Dua Piala Kemenangan di Dahsyatnya Awards 2017

Rima Wahyuningrum , Jurnalis-Kamis, 26 Januari 2017 |02:40 WIB
Tulus Boyong Dua Piala Kemenangan di <i>Dahsyatnya Awards 2017</i>
Tulus. (Foto: Sabki/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Tak kalah dari Afgan, penyanyi Tulus berhasil memboyong dua piala kemenangan dalam acara dahSyatnya Awards 2017. Pelantun Monokrom tersebut membawa pulang piala untuk kategori Model Video Klip Terdahsyat dan Sutradara Video Klip Terdahsyat.

Pada kategori Model Video Klip Terdahsyat, ia mengalahkan Afgan (Afgan & Luthesa), Agnez Mo, Gisel (Gisel & Rio Dewanto), dan Yura Yunita (Yura Yunita dan Reza Rahadian). Sementara Tulus yang menggandeng Melati Suryodarmo tak bisa hadir untuk bisa menerima penghargaan dan diwakili oleh pihak manajemen.

"Saya mewakili Tulus Management dan mba Melati Suryodarmono. Terima kasih buat dahSyat dan RCTI," kata Ririe manajer Tulus.

Pada kategori Sutradara Video Klip Terdahsyat, Tulus mengantongi kemenangan untuk lagu Monokrom. Lewat arahan sutradara Davy Linggar dan label Tulus Co.

(FHM)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement