JOGJAKARTA - Shaggydog menunjukkan eksistensinya sebagai band reggae yang berasal dari Jogjakarta, salah satu buah karya mereka adalah cover album yang unik.
Setelah beberapa waktu, muncullah ide mengeksplore kawasan Sayidan yang memang menjadi trademark band tersebut selama ini.
"Kita cari, apa yang paling ikonik di sana setelah mikir bareng yasudah muncul nama Lie Djiong yang merupakan tempat makan paling tua di kawasan itu. Jadilah ambil background lokasi itu dengan model yang adalah ayah dari Richard, tidak ada yang menyangka kan," ungkap Agan tertawa.
Tak hanya itu, di sisi cover tersebut, Agan menaruh gambar seluruh personil Shaggydog yang terlihat berdiri di depan sebuah gang di wilayah Sayidan.