JAKARTA - Geisha akan membuka praktik dokter cinta untuk para penggemarnya. Namun praktik ini hanya akan ada dalam siaran mereka.
Band pelantun "Cinta dan Benci" itu mendapat giliran untuk melakukan Sabotase di i-Radio, bulan ini. Dalam sabotase selama sebulan penuh, mereka akan mengungkap semua rahasia band asal Pekanbaru itu, mulai dari personel hingga masalah percintaan.
Karena itu, Momo (vokal), Roby (gitar), Aan (drum), Amek (keyboard), dan Bernard (bass) membuat praktik dokter cinta, di mana para penggemar dan pendengar siaran mereka dapat curhat masalah percintaan.
"Kami akan memberikan solusi tentang masalah percintaan pendengar. Nanti akan ada juga cerita cinta dari kita," ujar Momo saat berbincang di Kantor i-Radio, Jakarta, Selasa (5/2/2013).
Band pemenang A Mild Live Wanted 2007 ini juga mengungkapkan, kemungkinan akan membuat sebuah lagu yang diambil dari cerita pendengarnya.
"Soalnya ada juga lagu-lagu kita yang sesuai dengan pengalaman percintaan kita semua. Nanti enggak mengutip kemungkinan kalau cerita mereka dibikin lagu. Kita juga banyak dapat inspirasi dari Twitter atau Facebook. Kadang ada yang kirim kado terus curhat, nah itu jadi bahan buat bikin lagu," tandas vokalis Geisha ini.
(uky)