Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Mocca Bagi-Bagi CD di Konser Tunggal Besok

Maria Cicilia Galuh , Jurnalis-Kamis, 14 Juli 2011 |17:15 WIB
Mocca Bagi-Bagi CD di Konser Tunggal Besok
Mocca (Foto: Maria Cicilia Galuh/okezone)
A
A
A

JAKARTA - Konser terakhir Mocca bertajuk 'Annabelle and The Music Box' akan dilaksanakan pada 15 Juli, di Hall A Basket, Senayan. Mocca berjanji akan membuat konsernya berkesan.

Walaupun lokasi konser dipindah dari Balai Kartini ke Hall Basket A Senayan, konser band yang digawangi Riko Prayitno (gitar), Arina Ephipania (vokal dan flute), Achmad Pratama (bass), dan Indra Massad (drum) tetap akan mengusung konsep kabaret.

Itu juga merupakan konser tunggal pertama dan terakhir Mocca sebelum mereka memutuskan vakum sampai batas waktu yang tidak ditentukan. Arina memutuskan menikah dan tinggal di Amerika mengikuti suami.

"Setelah 12 tahun terbentuk baru kali ini bisa membuat konser tunggal dengan konsep yang tidak biasa dan dibantu beberapa musisi. Pokoknya, ini salah satu pencapaian terbesar di indonesia. Kami pernah bikin konser tunggal juga, tapi sayangnya bukan di Indonesia. Di Korea tahun 2009," ujar Arina dalam jumpa pers di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (14/7/2011).

Konser kabaret tersebut akan menyatukan musik-musik Mocca dengan Kabaret. Selain itu akan ada visual art dan properti-properti seperti dalam film Alice In The Wonderland dan beberapa kolaborasi dengan musisi Tanah Air seperti Ade Paloh 'Sore', Mondo Gascaro 'Sore', White Shoes and The Couples Company, Endah n Rhesa, Float dan komunitas lain.

"Selain berkolaborasi, kita juga akan membawakan lagu baru. Terus kita kasih paket spesial buat semua penonton yaitu CD berisi dua single terbaru. Single ini baru akan kita rilis di konser itu. CD itu kita kasih buat semua penonton yang datang," tambah Toma, sang basis.

Hingga hari ini sudah 2.000 tiket terjual untuk pagelaran konser tunggal band yang terbentuk di Bandung sejak 1997 itu.

Tempat penonton konser Mocca dibagi dalam tiga kelas, yakni Platinum Rp250 ribu, Gold Rp200 ribu, dan Silver Rp150 ribu.

(tre)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita celebrity lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement