Ayah Lula Lahfah Ungkap Almarhumah Tak Pernah Cerita soal Sakit

Mei Sada Sirait, Jurnalis
Minggu 25 Januari 2026 10:01 WIB
Lula Lahfah
Share :

JAKARTA - Feroz Marikar, ayah selebgram Lula Lahfah menceritakan soal komunikasi terakhirnya dengan sang putri sebelum berpulang. Feroz Marikar mengaku syok saat mendengar kabar meninggalnya Lula pada Jumat (23/1/2026).

Ia pun mengatakan, mendapat kabar dari asisten rumah tangga (ART) di apartemen Lula. Feroz mengatakan, selama ini Lula tidak pernah menceritakan hal apapun pada dirinya.

Termasuk ketika sakit, Lula juga disebut tidak bercerita langsung pada ayahnya. Sehingga Feroz pun mengetahui kondisi anaknya sedang sakit hingga kabar meninggal dunia hanya dari ART.

"Lula gak pernah cerita apa-apa. Mengenai sakitnya dia juga gak pernah cerita. Saya tau dari orang-orang terdekatnya, ya pembantu sama asisten," ujar Feroz.

Kendati demikian, Feroz mengaku selalu berusaha mencari tahu kabar sang anak. Mengingat kondisi mereka yang tinggal berjauhan, Feroz biasanya menghubungi Lula dengan menanyakan kabar lewat pesan WhatsApp untuk memastikan putrinya baik-baik saja.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya