Berakhir Damai, Mediasi Inara Rusli dan Insanul Fahmi Dijembatani Pendakwah Buaya Yahya

Ravie Wardani, Jurnalis
Jum'at 02 Januari 2026 11:51 WIB
Inara Rusli
Share :

JAKARTA - Kuasa hukum Inara Rusli, Deddy DJ, mengungkap pertemuan antara kliennya dengan Insanul Fahmi yang dijembatani pendakwah Buya Yahya tiga pekan lalu.

Deddy mengatakan pertemuan itu berlangsung secara tertutup, hanya dihadiri oleh kedua pihak yang tengah berkonflik. Kehadiran Buya Yahya sendiri dinilai mampu meredam permasalahan mereka.

Sang kuasa hukum tak menampik bahwa pertemuan itu memang diawali dari keinginan Insanul Fahmi.

"Kalau yang saya tahu, memang itu keinginan dari Insanul. Keinginan dari Insanul, dia mencoba tidak mau membuat gaduh, tidak mau membuat masalah yang dia alami itu berlarut-larut," kata Deddy DJ di kawasan BSD, Tangerang belum lama ini.

Meski tak menjelaskan detail soal lokasi pertemuan mereka, Deddy DJ memastikan telah adanya kesepakatan antara kedua pihak.

Buya Yahya juga dikatakan Deddy DJ sempat menasihati Inara dan Insanul melalui sudut pandang agama.

"Pertemuan dengan Buya sekitar tiga minggu lalu pertemuan itu. Setelah mungkin dia melakukan pertemuan, dia mendapatkan masukan-masukan, ya akhirnya setelah berpikir matang mungkin buat Mbak Inara, akhirnya mencabut laporan dan berdamai itu jauh lebih indah gitu lho, lebih nyaman gitu kan," ungkap Deddy.

Kehadiran Buya Yahya sendiri menurut Deddy berhasil menurunkan ego masing-masing pihak. Sehingga, pada 30 Desember 2025 lalu, Inara resmi mencabut laporan dugaan penipuan di Polda Metro Jaya yang sempat menjerat suami sirinya itu.

"Buya juga tahu bahwa Inara dan Insanul itu kan sudah menikah secara agama ya kan, seperti itu. Jadi ya sebagai suami istri ngapain harus beribut gitu lho, harus membuat laporan gitu, laporin ibarat kasarnya 'lo laporin suami lo sendiri' gitu kan," pungkasnya.
 

(kha)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya