Taylor Swift Donasi Rp1,7 Miliar untuk Fans Kecilnya yang Idap Kanker

Mei Sada Sirait, Jurnalis
Minggu 19 Oktober 2025 13:13 WIB
Lilah (Foto: Pop Cave)
Share :

Katelynn mengungkap, dia selalu mendengarkan lagu-lagu milik Taylor selama hamil. Tak disangka, anak yang dilahirkan ternyata menjadi penggemar Taylor Swift (Swiftie), dan selalu mendengarkannya saat menjalani perawatan kanker.

Selain itu, awalnya Katelynn ingin menamai Lilah sebagai Willow. Di mana Willow merujuk pada lagu Taylor Swift pada tahun 2020.

"Nama Lilah awalnya akan menjadi Willow, kami menetapkan nama itu sepanjang kehamilan saya tetapi akhirnya berakhir pada Lilah." ujar Katelynn.

"Saya berharap Lilah bisa melewati diagnosis ini dan suatu hari nanti pergi ke konser Taylor Swift secara langsung. Aku tahu dia akan menyukainya." pungkasnya.

Setelah lebih dari seminggu, video Katelynn berhasil sampai ke Taylor Swift. Hingga akhirnya pada Jumat (17/10/2025) musisi itu memberikan sumbangan sebesar $100.000 atau setara hampir Rp 1,7 M di GoFundMe.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya