Keputusan Amanda dan Kenny yang terkesan ‘sat set’ untuk menikah, diakui Pendeta Gideon Simanjuntak, sempat membuatnya tak percaya. Dia bahkan sempat mengira, permintaan sang aktris untuk katekisasi pernikahan hanya settingan belaka.
“Waktu itu, saya bilang ke istri, jangan-jangan ini settingan. Sudah capek-capek konseling, eh ternyata untuk kebutuhan sinetron. Jadi, saya minta mereka untuk datang ketemu. Ternyata benaran,” ujar sang pendeta.
Menurut Amanda Zevannya, istri Pendeta Gideon Simanjuntak, Manda dan Kenny datang menemui mereka untuk katekisasi pernikahan sekitar Agustus 2025. “Saat itu, Manda minta kami untuk membimbing dan memberkati pernikahan mereka,” ujarnya.
Amanda Manopo dan Kenny Austin akhirnya mengucapkan janji pernikahan mereka di Langham Jakarta, pada 10 Oktober 2025. Pemberkatan pernikahan digelar dengan nuansa putih, pada Jumat pagi.
Sementara resepsi pernikahan mereka digelar dengan nuansa hitam putih pada malam harinya. Mengusung konsep intimate, resepsi pernikahan Manda dan Kenny hanya mengundang para sahabat dekat.
Dari pasangan Randy Martin dan Lyodra, Rayn Wijaya dan Ranty Maria, hingga Fajar Sadboys. Resepsi pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin dipandu dua sahabat mereka, Ivan Sanders dan Astrid Tiar.*
(SIS)