Biodata dan Agama Nino Fernandez, Aktor Tampan yang Go Public dengan Steffi Zamora

Ravie Wardani, Jurnalis
Minggu 03 Agustus 2025 07:30 WIB
Biodata dan Agama Nino Fernandez, Aktor Tampan yang Go Public dengan Steffi Zamora. (Foto: Instagram/@ninojkt)
Share :

JAKARTA - Biodata dan agama Nino Fernandez mencuri perhatian publik ketika sang aktor membagikan potret prewedding dengan aktris Steffi Zamora di Instagram, pada 30 Juli 2025.

Dalam foto-foto itu, Nino tampak gagah dalam balutan jas hitam, kemeja putih, dan dasi kupu-kupu. Sementara Steffi tampil anggun dengan gaun pengantin off shoulder berwarna putih .

Keduanya memperlihatkan kemesraan mereka dengan berpose saling berhadapan dengan ditutupi veil. Pada foto berbeda, Steffi tampak memamerkan cincin berlian yang melingkar di jari manisnya.

Hubungan Nino Fernandez dan Steffi Zamora sukses menarik perhatian warganet ketika mereka menghadiri pesta pernikahan Maxime Bouttier dan Luna Maya di Ubud, Bali, pada 7 Mei silam.  

Pasangan ini memang tidak pernah mengonfirmasi hubungan asmara mereka secara terbuka. Namun kebersamaan mereka di pesta pernikahan Luna dan Maxime itu seakan menguatkan isu asmara keduanya.

Hubungan Nino Fernandez dan Steffi Zamora mendapat dukungan dari para sahabat. Kimberly Ryder misalnya, ikut merasa bahagia melihat keduanya memutuskan go public setelah menjalani hubungan yang low profile

“Iya, kemarin aku kan sempat syuting bareng Nino. Pastinya, aku happy ya untuk Nino dan Steffi,” ungkap mantan istri Edward Akbar itu saat ditemui di kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, pada 31 Juli 2025. 

Ibu dua anak itu berharap, Nino dan Steffi menjalani hubungan yang membuat mereka saling bertumbuh satu sama lain. “Aku berdoa yang terbaik untuk mereka. Semoga lancar sampai hari H,” katanya menambahkan.

 

Perjalanan Karier Nino Fernandez

Nino Fernandez memulai karier aktingnya lewat film Terowongan Casablanca, pada 2007. Popularitasnya semakin melambung ketika ditahun yang sama dipercaya menghidupkan karakter Nesta, pria penyuka sesama jenis dalam film Coklat Stroberi

Siapa sangka peran itu membuka lebih luas kesempatannya di industri hiburan. Dia pun kebanjiran proyek layar lebar dari film Kangen garapan Nayato Fio Nuala hingga In the Name of Love karya sutradara kawakan Rudi Soedjarwo. 

Biodata dan Agama

Nama Lengkap: Nino Fernandez  

Tempat/Tanggal Lahir: Hamburg, Jerman/13 Januari 1984

Kewarganegaraan: Indonesia  

Agama: Kristen  

Pendidikan: Universitas Hamburg, Jerman (Sarjana Bisnis)  

Profesi: Aktor, presenter, produser  

Tahun Aktif: 2007–sekarang  

Orangtua: Jeffrey Fernandez (Ayah), Marita (Ibu)

Adik: Millane Fernandez*

(SIS)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya