Tengku Dewi Putri Jamin Anaknya Tak Kehilangan Peran Ayah Usai Cerai

Ravie Wardani, Jurnalis
Jum'at 05 Juli 2024 17:32 WIB
Tengku Dewi Putri jamin anaknya tak kehilangan sosok ayah (Foto: IG Tengku Dewi)
Share :

BOGOR - Tengku Dewi Putri menjamin anaknya untuk mendapat peran orang tua yang baik meski sudah mantap bercerai dengan Andrew Andika.

Diduga berpisah karena orang ketiga, Tengku Dewi Putri dan Andrew Andika agaknya mulai berdamai dengan keadaan.

Keduanya pun kompak membagi waktu untuk anak mereka yang masih kecil.

"Pembagiannya aman banget yaa, jadi anak aku gak ngerasa ada masalah di ibu dan bapaknya," ujar Tengku Dewi Putri di Pengadilan Agama (PA) Cibinong, Bogor baru-baru ini.

Tengku Dewi mengaku tinggal tak jauh dari Andre walau sudah pisah rumah. Hal itu juga memudahkan keduanya untuk mengurus anak bersama.

"Kita juga rumahnya jaraknya nggak jauh, jadi anak tuh kadang di rumah aku, kadang di rumah papah, kalau aku kerja ya di rumah papahnya, jadi semuanya aman banget sehingga anak nggak merasa kehilangan sedikitpun," katanya.

Tengku Dewi juga lebih ikhlas menerima perceraiannya dengan sang aktor.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya