“Kami punya kabar penting terkait nama fanclub ILLIT yang diumumkan pada 21 April 2024. LILLY dipilih setelah menyaring beberapa kandidat nama yang melibatkan fans,” ujar agensi tersebut seperti dikutip dari Koreaboo, Senin (22/4/2024).
Belift Lab menyebut, nama tersebut menggambarkan cinta antara ILLIT sebagai idol dengan penggemarnya. Namun agensi itu memutuskan untuk mengganti nama tersebut setelah derasnya kritik dari penggemar K-Pop.
“Nama fanclub baru ILLIT akan dipilih dari beberapa kandidat yang telah kami pilih dan akan diumumkan kemudian. Kami meminta maaf jika hal ini menyebabkan kebingungan dan kami berterima kasih atas pengertian fans,” ujar agensi tersebut.
ILLIT yang terdiri dari Yunah, Minju, Wonhee, Iroha, dan Moka itu debut lewat album mini ‘Super Real Me’, pada 25 Maret 2024. Kehadiran mereka menuai perhatian ketika menang di The Show dan tampil encore dengan vokal yang tak stabil.*
(SIS)