JAKARTA - Tamara Tyasmara tengah berduka karena anaknya Raden Andante Khalif Pramudityo meninggal dunia. Dante meninggal karena tenggelam di kolam renang umum kawasan Jakarta Timur.
Dante meninggal ketika Tamara tidak berada di lokasi. Saat itu, Tamara menitipkan Dante kepada sang kekasih.
Namun demikian, mantan istri DJ Angger Dimas itu tak menjawab secara gamblang siapa sosok yang ia amanahkan untuk menjaga mendiang Dante sebelum meninggal dunia.
Dante sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Pondok Kopi, Jakarta Timur sebelum meninggal dunia.
Menindaklanjuti kasus tersebut, Kepolisian Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya melakukan pembongkaran makam Dante di TPU Jeruk Purut hari ini, Selasa, 6 Februari 2024.
Sebelumnya, DJ Angger Dimas mendatangi Polda Metro Jaya untuk mencabut surat penolakan autopsi mendiang anaknya, Dante. Diketahui, putranya yang baru berusia 6 tahun itu meninggal dunia diduga akibat tenggelam di sebuah area kolam renang umum.
Mantan suami Tamara Tyasmara ini mengatakan bahwa pencabutan surat penolakan autopsi itu dianggap akan semakin mempermudah pihak penyidik untuk mengetahui penyebab meninggalnya sang anak.
BACA JUGA: