Apakah Benar Semua Lagu Dewa 19 Ditulis Sendiri oleh Ahmad Dhani?

Cita Najma Zenitha, Jurnalis
Selasa 14 November 2023 09:35 WIB
Apakah semua lagi Dewa 19 ditulis oleh Ahmad Dhani? (Foto: Ravie/MPI)
Share :

JAKARTA - Apakah benar semua lagu Dewa 19 ditulis sendiri oleh Ahmad Dhani? Sebagai pionir, Ahmad Dhani memang dikenal sebagai otak dibalik karya sukses Dewa 19. Banyak dari lagu Dewa 19 sukses di pasaran bahkan hingga saat ini.

Namun siapa sangka jika tidak semua lagu Dewa 19 ditulis sendiri oleh Ahmad Dhani.

Melalui kanal Youtube Video Legend yang diunggah, Kamis, 13 Februari 2020, Ahmad Dhani mengungkapkan beberapa lagu Dewa 19 ditulis oleh sang gitaris, Andra Ramadhan. Hal ini mengejutkan banyak penggemar yang selama ini mengira bahwa semua lagi Dewa 19 berasal dari tangan Ahmad Dhani.

"Kalo dipikir-pikir, banyak lagu-lagu yang sebenarnya ciptaannya Andra, bukan ciptaan saya," ujar Ahmad Dhani.

Menurut Dhani, banyak orang mengira lagu Andra Ramadhan mirip lagu ciptaannya karena adanya kesamaan ketukan dalam setiap lagu yang dibuat. Kemahiran Andra Ramadhan dalam membuat lagu bahkan tertuang dalam lagu Separuh Nafas.

“Lagu Separuh Nafas itu bukan lagu karangan saya, itu karangan Andra,” ungkap ayah lima anak itu.

"Orang pikir karena loopnya kuat, seperti Separuh Nafas, dipikir itu karangan dari seorang pemain Keyboard. Padahal bukan," beber Dhani.

Separuh Nafas merupakan lagu dari album Pandawa Lima yang rilis tahun 2000. Lagu tersebut merupakan tanda peralihan vokalis Dewa 19 dari Ari Lasso menjadi Once Mekel.

Selain lagu Separuh Nafas, ada juga lagu-lagu populer seperti "Aku Milikmu", "Sempurna", "Selimut Hati", dan "Jalanmu Bukan Jalanku" yang ternyata diciptakan oleh Andra Ramadhan. Melalui lagu-lagu tersebut Andra Ramadhan membuktikan bahwa dirinya tidak hanya mahir dalam memainkan gitar, tetapi juga memiliki bakat dalam menciptakan lagu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya