Rendy Kjaernett Kecup Mesra Lady Nayoan, Janji Akan Berusaha Membahagiakan

Selvianus, Jurnalis
Rabu 16 Agustus 2023 16:21 WIB
Rendy Kjaernett Cium Lady Nayoan. (Foto: Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan/Instagram/@ladynayoan)
Share :

JAKARTA - Rumah tangga Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan memberikan sinyal ke arah positif. Pasalnya, mereka sepakat berdamai usai menjalani sidang cerai di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/8/2023).

Dalam momen ini, Rendy Kjaernett langsung memberikan kecupan manis di kening Lady Nayoan. Sembari mengucapkan selamat ulang tahun kepada istrinya yang tepat hari ini genap berusia 33 tahun.

"Ya selamat ulang tahun, semoga sehat terus, cepet sembuh, sayang sama keluarga, makin banyak berkahnya, rezekinya dan semoga semuanya makin meningkat terus dan bahagia," ujar Rendy.

"Aku juga bakal terus berusaha buat bahagiain kamu, jadi orang yang lebih baik, semakin baik, semakin semuanya. Amin,"lanjutnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya