Inge Anugrah Disebut Gagal Buktikan Tudingan Ari Wibowo Selingkuh

Ravie Wardani, Jurnalis
Rabu 16 Agustus 2023 14:47 WIB
Inge Anugrah Disebut Gagal Buktikan Tudingan Ari Wibowo Selingkuh. (Foto: Ari Wibowo dan Inge Anugrah/Instagram/@ariwibowo_official)
Share :

JAKARTA - Ari Wibowo melalui kuasa hukumnya, Haga Bangun, kembali menanggapi isu perselingkuhan yang sempat dibeberkan Inge Anugrah dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.

Menurut Haga Bangun, pihak Inge Anugrah gagal membuktikan tudingan tersebut. Masalah ini bahkan sempat dibahas di hadapan Majelis Hakim PN Jaksel dalam beberapa pertemuan.

"Benar (klien saya dituding selingkuh), itu ada buktinya tuh. Kita ada agenda pembuktian itu lebih empat pertemuan atau lima pertemuan, satu pun bukti dari mereka (pihak Inge Anugrah) tidak ada bukti yang membuktikan Ari Wibowo selingkuh," kata kuasa hukum Ari Wibowo Haga Bangun, Rabu (16/8/2023).

Tim kuasa hukum Ari Wibowo lainnya, Ricky Saragih juga menjelaskan kliennya justru yang memberikan bukti telah menafkahi Inge Anugrah dan anak-anaknya selama berumah tangga. Sekaligus membantah isu dirinya adalah suami pelit.

"Iya tentang pembayaran dari klien kami untuk biaya-biaya anak dan istri, tempat tinggal, dalam waktu kurun beberapa tahun terakhir. Termasuk biaya asuransi anak-anak dan asuransi Inge," kata Ricky.

Diberitakan sebelumnya, Inge Anugrah sempat membeberkan dugaan perselingkuhan yang dilakukan pihak suami. Dia mengaku mendapat keterangan ini dari sopir pribadinya soal Ari Wibowo yang kerap keluar rumah di malam hari.

Dari keterangan saksi, Ari Wibowo memiliki kebiasaan mengunjungi tempat karaoke malam setiap bulannya. Bahkan, tercium bau alkohol ketika sang aktor pulang ke rumah. 

"Bisa sebulan dua kali Pak Ari karaoke di satu tempat di Blok S," beber Petrus Bala Pattyona, kuasa hukum Inge. 

"Mabuk sih tidak, masih bisa jalan. Hanya memang bau minuman," sambungnya.

(ltb)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya