JAKARTA - Perseteruan antara Nikita Mirzani dengan Antonio Dedola hingga kini masih belum mereda. Terbaru, pria asal Jerman ini bahkan membongkar isi surat yang didapatkannya dari seorang pengacara di Indonesia.
Melalui akun Instagramnya, Toni menyebut bahwa masyarakat perlu mengetahui beberapa hal yang terjadi dalam kehidupannya belakangan ini. Ia bahkan sempat memberikan penekanan bahwa dirinya bukanlah orang yang buruk.
Dalam akun Instagram Storynya, Toni mengatakan bahwa pada 22 Juni 2023 ia baru saja mendapatkan surat dari pengacara Nikita Mirzani. Dalam surat tersebut, Nikita Mirzani memberikan larangan padanya untuk memiliki kontak dengan Laura Meizani alias Lolly dengan cara apapun.
"YTH Bapak Berenguel Dedola, dalam hal tersebut di atas kami menyatakan bahwa kami mewakili kepentingan hukum ibu Nikita Mirzani, Jakarta, Indonesia. Saya lampirkan surat kuasa atas nama kami. Alasan keterlibatan kami adalah hubungan anda dengan putri klien kami, Laura yang saat ini berada di Inggris," bunyi surat yang diterima Toni dari pengacara Nikita Mirzani.
"Laura baru saja berusia 16 tahun dan oleh karena itu, masih di bawah umur. Belum sepenuhnya klien kami adalah wali tunggal. Hak asuh. Sebagai wali, klien kami berwenang untuk mengatur kontak Laura dengan pihak ketiga. Klien kami bertanggung jawab untuk melindungi Laura dari hubungan dan kontak yang tidak pantas," sambungnya.
Nahasnya, larangan tersebut bukan hanya berlaku untuk Toni. Tetapi juga keluarganya.
"Dalam hal ini, klien kami dengan ini melarang anda untuk menghubungi Laura dengan cara apapun. Baik melalui media sosial/messenger/telepon, atau secara langsung. Permintaan ini berlaku untuk seluruh keluarga anda.