Heboh Isa Zega Umrah Pakai Baju Perempuan, Nikita Mirzani Nyinyir soal Gender

Lintang Tribuana, Jurnalis
Kamis 20 April 2023 17:30 WIB
Isa Zega. (Foto: Instagram/@zega_real)
Share :

JAKARTA - Isa Zega menuai kontroversi di media sosial, khususnya Twitter, lantaran keputusannya umrah dengan mengenakan pakaian perempuan hingga beribadah di shaf perempuan. Pasalnya, ia selama ini diisukan bukan perempuan tulen alias transgender.

Nikita Mirzani turut menyoroti kabar kontroversi dari seterunya itu. Hal tersebut terlihat di Insta Story-nya.

Ibu tiga anak itu merepost Insta Story akun @staufiq26 yang membagikan gambar tangkapan layar tentang opini netizen soal kegiatan umrah Isa Zega yang santer disebut transgender.

"Si Syahrul tubang war wer wor dirujak dii Twitter guys. Dia waria tapi umrah lalu ke masjid perempuan!" tulis pemilik akun @staufiq26.

Nikita Mirzani lalu ikut menimpali tersebut. Dalam keterangannya, ia menyayangkan pilihan Isa yang nekat menggunakan atribut perempuan saat ke Tanah Suci.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya