Inul dan Farel Prayoga Bakal Goyang Panggung Road Kilau Raya Jember Malam Ini

MNC Media, Jurnalis
Jum'at 27 Januari 2023 14:51 WIB
Road to Kilau Raya MNCTV. (Foto: MNC Media)
Share :

JEMBER menjadi kota pembuka Road to Kilau Raya (RTKR) MNCTV pada 2023. Sebelum acara puncak, digelar pula berbagai kegiatan dari senam pagi, lomba hias tumpeng, kirab budaya, pawai artis, hingga lomba karaoke. 

Panggung Road to Kilau Raya malam ini akan dimeriahkan penampilan si ratu goyang ngebor Inul Daratista, penyanyi viral Farel Prayoga, dan D’bagindas. Dipandu Robby Purba dan Vega Darwanti, ajang ini juga dimeriahkan sederet artis lainnya. 

Tasya Rosmala, Sephin Misa, Resa Lawang Sewu, Lala Widy, Dara Ayu, Nilam KDI, Dara Fu, penyanyi daerah Wandra, hingga Wahid KDI. Jangan pula ketinggalan menyaksikan penampilan spesial dari Pasheman dan Master Limbad. 

Selain penampilan para artis di atas, Road to Kilau Raya Jember juga akan menampilkan kolaborasi ciamik antara Pasheman dan paskibra cilik asal Jember. Ada juga kolaborasi lintas generasi, pesta rakyat, dan bagi–bagi rezeki dengan warga Jember. 

Karena itu nantikan Road to Kilau Raya Jember yang akan tayang secara langsung dari Jember Edu Garden di MNCTV, pada 27 Januari 2023, pukul 20.30 WIB. Kualitas gambar bersih dan suara jernih MNCTV ada di Jakarta 28 UHF. 

BACA JUGA: Radja Senang Kolaborasi dengan Elvy Sukaesih di Road to Kilau Raya

BACA JUGA: Bawakan Gala Gala hingga Terajana, Rhoma Irama Panaskan Road to Kilau Raya

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya