JAKARTA - Hubungan asmara antara Celine Evangelista dan Stevan Pasaribu akhirnya go public. Mereka tak lagi menutup-nutupi hubungannya, meski baru mulai penjajakan.
"Aku sama dia ya kita jalanin aja dulu nanti gimana nanti kita serahkan sama Tuhan aja," ujar Celine Evangelista saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2023).
Namun berbeda dengan sang kekasih, Stevan Pasaribu mengaku tak menutup kemungkinan bahwa hubungannya dengan Celine Evangelista bakal melangkah ke jenjang yang lebih serius, alias menikah.
"Kalau dibilang ke jenjang yang lebih serius ya, kalau Tuhan mengijinkan kita serius," ungkap Stevan Pasaribu menambahkan.
Pelantun ‘Belum Siap Kehilangan’ itu tampaknya dibuat begitu takjub dengan sosok janda Stevan William itu.
Di mata Stevan Pasaribu, Celine adalah perempuan yang luar biasa dan menjadi panutan banyak orang.
"Sosok yang luar biasa ya, maksudnya semua orang pasti setuju. Celine itu sosok yang luar biasa dan jadi panutan banyak orang dan dia cantik baik," jelas Stevan Pasaribu.