Ojo Dibandingke - Farel Prayoga
Lagu Indonesia yang viral sepanjang 2022. (Foto: Farel Prayoga/MNCTV)
Nama Farel Prayoga semakin melambung tinggi setelah tampil membawakan lagu 'Ojo Dibandingke' di acara Peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Menariknya, peringatan yang biasanya berlangsung khidmat, malah meriah hingga banyak pejabat yang ikut bergoyang lantaran lagu dengan lirik jawa ini.
Setelah diundang di Istana Merdeka, lagu ciptaan Abah Lala ini langsung trending topic di berbagai media sosial. Penyanyi cilik ini juga langsung diundang di berbagai acara televisi.
Runtah - Azmy Z
Lagu Indonesia yang viral sepanjang 2022. (Foto: Azmy Z/Instagram @azmyy.z)
Lagu sunda yang dipopulerkan oleh Doel Sumbang ini kembali tenar usai dicover oleh Azmy Z. Setelah dicover, lagu ini mengalami perbedaan lantaran mengusung nuansa remix. Berkat itu, Runtah berhasil viral di aplikasi TikTok dan dinyanyikan oleh berbagai kalangan, dari anak kecil hingga orang tua.