JAKARTA - Jefri Nichol mengaku enggan menikah muda. Meski saat ini dia sudah memiliki tambatan hati serta punya karier yang gemilang, aktor Dear Nathan ini tidak memilih opsi tersebut.
"Enggak sih (menikah muda)," tutur Jefri Nichol saat ditemui di XXI Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (19/12).
Mengenai jawaban Jefri Nichol yang enggan menikah muda, tentunya bukan tanpa alasan. Hal itu lantaran Jefri belum siap dalam hal bertanggung jawab.
"Alasannya sih karena tanggung jawabnya," jelas pria yang masuk dalam nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik pada Festival Film Indonesia 2021 tersebut.
Berbicara soal pernikahan, Jefri Nichol sendiri baru saja membintangi sebuah series yang menceritakan tentang anak muda yang ingin melangsungkan pernikahan, yakni Surat Cinta untuk Starla The Series.