Dulu Populer, Ly Truyen Mantan Artis Cilik Ditemukan Jadi Gelandangan

Lintang Tribuana, Jurnalis
Kamis 03 November 2022 18:57 WIB
Ly Truyen saat Jadi Bintang Cilik. (Foto: eva.vn)
Share :

Ly Truyen punya mimpi menjadi aktor sejati dan memilih masuk sekolah film setelah lulus dari sekolah menengah. Namun karena ketenaran yang terlalu dini, ia sulit keluar dari bayang-bayang menjadi bintang cilik di masa lalu. 

Belum selesai dengan hal itu, dia diihadapkan insiden nahas dimana keluarganya mengalami kecelakaan. Ayahnya meninggal dan sekira 3 bulan setelahnya, sang ibunda menyusul. 

Kepergian keluarganya membuat Ly Truyen tak berdaya. Ia tak tahu harus melakukan apa karena terbiasa melakukan semuanya dalam arahan orangtua.

Ly Truyen membawa semua surat tanah dan rumah orangtuanya untuk dijual dan uangnya diinvestasikan dalam bentuk saham. Namun semuanya tak sesuai harapan hingga dia tak mendapat apa-apa. 

Dalam keadaan tak punya apa-apa, Ly Truyen kabur dari rumah. Bahkan sang aktor dikabarkan mengidap skizofrenia, gangguan mental yang menyebabkan penderitanya mengalami halusinasi, kekacauan berpikir, hingga perubahan perilaku.

(ltb)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya