3.Woman Code – Alisa Vitti
Sebagai pakar kesehatan holistik, Alisa Vittin memberikan pandangan dan tips menjaga kesehatan dan vitalitas kepada kaum hawa lewat buku Woman Code: Perfect Your Cycle, Amplify Your Fertility, Supercharge Your Sex Dive and Become A Power Source. Adapun solusi yang ditawarkannya adalah dengan melakukan perubahan pola makan dan gaya hidup. Buku ini dibuatnya setelah bergelut dengan sindrom ovarium polikistik (PCOS).
4.The Uninhabitable Earth – David Wallace Wells
Bertema pemanasan global, buku ini diadaptasi dari artikel jurnalis David Wallace Wells berjudul The Uninhabitable Earth yang dirilis New York Magazine, pada 2019. Dalam buku ini, Wells mengungkapkan dampak perubahan iklim berimbas pada kenaikan permukaan laut, kekeringan, hingga panas ekstrem.