Sunan Kalijaga memastikan bahwa masalah yang dialami Cynthiara Alona bukan terkait tentang prostitusi, melainkan sejumlah aset yang diduga telah dijual seseorang.
"Artinya secara tidak langsung, dia menyampaikan ada orang yang merugikan dia terkait dengan propertinya. Kenapa merugikan? Karena dia enggak menerima uang," kata Sunan Kalijaga.
Sebelumnya, Cynthiara Alona ditangkap petugas kepolisian Polda Metro Jaya terkait kasus prostitusi pada 16 Maret 2021. Dia ditangkap karena menjadikan hotel miliknya sebagai tempat prostitusi anak dibawah umur.
(FLO)