Kisah 5 Artis Berjuang Melawan Stroke, Nomor 2 Harus Minum Obat Seumur Hidup

Vania Ika Aldida, Jurnalis
Senin 27 Juni 2022 19:32 WIB
Tukul Arwana (Foto: Okezone)
Share :

3. Tukul Arwana

Pelawak Tukul Arwana didiagnosa mengalami pendarahan pada bagian otaknya pada September 2021 lalu, hingga membuat dirinya berada dalam kondisi kritis. Ia bahkan sempat menjalani operasi lantaran pendarahan di bagian otaknya tersebut.

Kini, Tukul disebut masih berjuang untuk sembuh. Ia bahkan mulai menjalani fisioterapi hampir setiap hari di rumah, dan seminggu tiga kali di sebuah klinik fisioterapi robotik.


4. Mat Solar

Bintang Bajaj Bajuri, Mat Solar, mengalami stroke sejak 2018 lalu. Namun, pria .. tahun ini hanya mengalami stroke di bagian otak kanan saja, sehingga tangan dan kaki kirinya sulit untuk bisa digerakkan.

Hal itu membuat dirinya terpaksa harus duduk di kursi roda. Bahkan sampai mengalami kesulitan berbicara.

5. Harry Pantja

Presenter horor, Harry Pantja saat ini juga tengah berjuang melawan stroke. Kabar bahwa pria berkepala plontos itu mengidap stroke, bahkan dibenarkan oleh istrinya, Imelda Laksmi.

Harry sendiri disebut sudah terkena stroke sejak 3-4 tahun lalu. Dan baru-baru ini, ia sempat terlihat menjalani terapi dan berjuang keras untuk bisa kembali berjalan seperti semula.

(van)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya