LOS ANGELES - A$AP Rocky mengungkapkan cintanya kepada Rihanna dalam video klip lagu terbarunya, D.M.B. Menariknya di pengujung video klip tersebut, pasangan ini menampilkan momen pernikahan.
“Dengan bangga mengumumkan debut sutradaraku dalam video klip D.M.B. Video klip ini telah rilis. Terima kasih kepada semua orang yang telah membantuku dalam memproduksi video klip ini,” ujarnya dalam unggahan di Instagram, pada 5 Mei 2022.
Pemilik nama asli Rakim Mayers itu juga berterima kasih kepada Rihanna yang telah menjadi inspirasi dan motivasinya bermusik. Meski menjadi model video klip, sayangnya pelantun Umbrella itu tidak menyumbang suaranya dalam lagu tersebut.
Dalam lagu tersebut, A$AP Rocky bercerita bagaimana dia bertemu dengan sang kekasih. Dia juga menyindir Rich Brown yang pernah memacari dan melakukan tindak kekerasan pada Rihanna di tahun 2009.
“Aku tidak memukul perempuanku, aku membutuhkannya/Dia membersihkan rumahku, memberi makan teman-temanku/Dia menyimpan rahasiaku, dia memenuhi kulkasku dengan makanan,” bunyi penggalan lirik lagu tersebut.
BACA JUGA: Rihanna Liburan ke Barbados setelah Isu Perselingkuhan A$AP Rocky