Kerap Mendapat Fitnah, Mertua Vanessa Angel Ancam Laporkan Warganet ke Polisi

Ravie Wardani, Jurnalis
Rabu 29 Desember 2021 17:07 WIB
Haji Faisal dan Vanessa Angel (Foto: IG Dewi Zuhriati)
Share :

JAKARTA - Ayah kandung mendiang Bibi Andriansyah, yang juga mertua Vanessa Angel, H Faisal, turut menyoroti hujatan netizen terhadap dua buah hatinya, Fuji dan Fadly. Pria asal Padang, Sumatera Barat itu bahkan mengaku tak sungkan melaporkan oknum netizen tersebut ke polisi.

Peringatan ini disampaikan oleh kuasa hukumnya, Sandy Arifin. Dihadapan awak media, Sandy mengatakan pihaknya telah memberikan somasi terhadap beberapa akun yang diduga telah memfitnah keluarga sang klien.

Baca Juga:

Mayang: Daddy Doddy Sudrajat Orangnya Tegas, Kuat dan Penyayang

Adik Vanessa Angel Cuek Hadapi Badai Hujatan Netizen


"Ya saya menyampaikan secara terbuka somasi bagi para pihak yang masih juga menyampaikan hal-hal yang tidak benar terhadap keluarga pak haji," kata Sandy Arifin di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (29/12/2021).

"Termasuk kak Fuji, mas Fadly yang banyak mencibir ataupun membully di medsos. Pihak-pihak yang berbicara tanpa ada bukti, memfitnah," sambungnya.

Pada kesempatan tersebut Sandy juga mengaku tengah mengumpulkan sejumlah bukti digital terkait pembullyan tersebut.

Bahkan, Sandy mengklaim sudah mengantongi beberapa akun yang nantinya akan diserahkan sebagai bukti kuat. Namun, dirinya enggan menyebutkan jumlah akun yang akan dilaporkan ke pihak berwajib.

"Sudah ada beberapa (akun) ya banyak. Kami sedang mengumpulkan bukti-bukti sampai nanti Januari. Kalau masih ada seperti itu tidak menutup kemungkinan kita akan melaporkan para pihak yang menyampaikan hal-hal bohong ataupun mencemarkan nama baik keluarga Haji Faisal," jelasnya.

Sandy juga belum menjelaskan secara gamblang terkait pembullyan hingga fitnah yang dialami keluarga Faisal.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya