Abu Jenazah Laura Anna Selesai Dilarung ke Laut, Greta Irene: Dia Tak Akan Terlupakan

Melati Septyana Pratiwi, Jurnalis
Jum'at 17 Desember 2021 16:51 WIB
Greta Irene (Foto: Instagram/ @gretairn)
Share :

Irene juga menceritakan momen sebelum keluarga dan para sahabat melarungkan abu jenazah Laura Anna. Pada awalnya keluarga masih tertawa mengenang sosok dara 21 tahun tersebut semasa hidup. Namun Irene tetap tidak bisa menahan air matanya.

"Aku sih yang nangis pas liat dari awal, emang aku masih berat, enggak kuat lah tapi aku kuatin akhirnya kita semua pertama-tama berdoa bareng-bareng," ungkap Irene.

Setelah melakukan sesi doa bersama, Irena bersama keluarga dan sahabat Laura Anna pun melepas kepergian sang selebgram dengan melarungkan abu jenazahnya di Laut Ancol, Jakarta Utara.

"Setelah itu kita satu satu naburin abunya laura, bunga dan wewangian juga udah itu aja," tambahnya.

Berdasarkan pengakuan Irene, sisa dari abu jenazah Laura Anna masih disimpan di rumah. Namun ada kemungkinan dipindahkan ke tempat yang lebih layak.

"Tapi nanti belum tahu kapan mungkin bakalan dipindahin," ungkapnya. (nit)

(dwk)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya