JAKARTA - Aurel Hermansyah memberikan yang terbaik untuk ulang tahun sang suami, Atta Halilintar yang ke-27 tahun. Pesan yang teringat dari Aurel adalah, jika Atta tak pernah mendapatkan kejutan dari teman dekat ketika merayakan ulang tahun.
"Dulu tuh Abang pernah bilang ke aku, kalau seumur-umur dia kalau ulang tahun gak pernah dikasih kado. Jadi di hari ulang tahun dia tahun ini, tahun pertama kami ngerayain ulang tahun berdua sebagai suami-istri, aku mau kasih banyak kado dan doa untuk suamiku,” ucap Aurel.
Baca Juga:
Cerita Aurel Hermansyah Siapkan Ultah Spesial Atta Halilintar
Manis, Begini Doa Raul Lemos untuk Atta Halilintar
Saat 20 November 2021 dini hari, Aurel sengaja menyiapkan sebuah kejutan. Ia mengundang tim Atta untuk membuat pesta kejutan. Kemudian, Aurel mengajak Atta makan malam spesial.
“Dia beberapa minggu ini emang kelihatan sibuk banget. Tapi aku gak tahu kalau dia sibuk mempersiapkan ini-itu buat ulang tahun aku. Terima kasih ya, istriku sayang,” kata Atta sambil mencium pipi Aurel.
Bukan barang mewah bernilai ratusan juta, kado spesial yang diberikan Aurel adalah sebuah nada indah. Lagu spesial dipersiapkan Aurel untuk Atta.
“Sungguh bahagianya hidupku. Miliki sosok seperti kamu. Terima kasih ‘tuk semua. Yang telah kau berikan padaku. Terimalah ungkapan hati ini. Takkan ada cinta selain dirimu. Tetaplah selalu jadi penguatku. Saat ku tak bisa menepis semua keluhan dunia…” bunyi penggalan lirik lagu Ungkapan Hati. lagu Aurel untuk Atta.