Imbas COVID-19, Aris Runtuwene Berjualan Jahe Merah dan Donat

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Senin 09 Agustus 2021 23:49 WIB
Aris Runtuwene harus berjualan imbas COVID-19. (Foto: Instagram/@aris_idol)
Share :

BEKASI - Pandemi COVID-19 berdampak besar bagi perekonomian Aris Runtuwene. Sebagai musisi, dia berhenti manggung selama pandemi yang tentu saja memengaruhi pundi-pundinya. 

“Banyak job yang dibatalkan dan musisi juga enggak bisa manggung kan,” ujarnya saat ditemui awak media di Bekasi, Jawa Barat. 

Imbasnya, Aris Runtuwene terpaksa menjual berbagai aset untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. “Mobil, motor, sampai sepatu sudah dijual. Terus gitar yang aku pakai ngamen sampai audisi Indonesian Idol juga mau aku lelang,” katanya. 

Selain untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, Aris mengatakan, menyisihkan sebagian uang lelang gitar tersebut untuk modal dagang. “Gue mau jual jahe merah sama donat. Jahe Merah Bang Aris Idol sama Aris Donat,” tuturnya. 

Jahe merah, menurutnya, dia bagikan secara gratis kepada teman-temannya yang terinfeksi COVID-19 dan harus menjalani isolasi mandiri di rumah. “Setelah itu, baru gue jualan,” ujar Aris Runtuwene.*

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya