Demi Bertemu Super Junior, Ayu Ting Ting Rela Jadi Asisten Rossa
Lantas, Ayu pun menjawab pertanyaan anaknya itu."Nih bunda jawab ya, bunda pernah bohong," ucap Ayu Ting Ting.
"Jadi waktu bunda sekolah kelas 2 SMA bunda kan punya teman 12 orang tuh satu lusin namanya ASC, terus di belakang kelas bunda ada tembok jebol gitu qis, terus bunda sama teman-teman bunda enam orang enam orang keluar," tuturnya.
"Kita jalan-jalan naik kereta, kita jalan-jalan ke kota bareng-bareng. Ibu sama ayah nggak tahu, bunda pulang-pulang sore pas habis magrib," tambahnya.
Mendengar pernyataan dari sang bunda, Bilqis yang tampak begitu fokus mendengarkan cerita bundanya itu langsung mengeluarkan reaksi seraya memperlihatkan dirinya tak menyangka melihat kelakuan sang bunda.