Anak Dituding Tak Akur, Citra Monica Beri Jawaban Menohok

Muhammad Sukardi, Jurnalis
Sabtu 29 Mei 2021 14:43 WIB
Ifan Seventeen dan Citra Monica. (Foto: Instagram/@citra_monica)
Share :

JAKARTA - Ifan Seventeen dan Citra Monica resmi menjadi pasangan suami istri. Akad nikah pasangan ini digelar pada 29 Mei 2021, pukul 11.30 WIB. 

Namun sebelum pernikahan, Citra tampak mencurahkan isi hatinya di Instagram. Dia mengaku, sedih dengan tudingan warganet yang menilai anak-anaknya dan sang suami tidak akur. 

Hal itu bermula ketika Citra Monica mengajak anaknya dan anak Ifan untuk masuk ke kamar hotel mewah mereka. Dalam video yang beredar, anak Citra terlihat masuk terlebih dahulu, disusul anak Ifan.

Efek dari kejadian tersebut, anak-anak mereka dari pernikahan terdahulu itu dianggap tidak akur. Bahkan, beberapa warganet menilai, anak Citra tidak ramah kepada anak Ifan. 

Terkait tudingan itu, Citra Monica pun memberikan tanggapannya. “Jangan pernah menilai seseorang hanya dengan sekali melihat. Jika Anda tak tahu apa-apa, sebaiknya jangan berkomentar,” tuturnya. 

Akun Instagram @megayuuniar juga tampak berkomentar, “Ricci (anak Citra) kayaknya belum begitu akrab sama Rania (anak Ifan) ya kak?” Pertanyaan itu dijawabnya dengan, “Mereka baru bertemu, wajar belum begitu akrab :) doakan anak-anakku bisa menjadi anak yang saling sayang dan berbagi, ya.”*

Baca juga:

Momen Haru saat Ifan Seventeen dan Citra Monica Sungkeman setelah Menikah

Hotma Sitompul Minta Rosmawaty Pindah Agama saat Hamil 2 Bulan

(SIS)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya