Jung Chaeyeon Gabung Drama Saeguk Park Eun Bin dan Rowoon SF9

Lidya Maretti, Jurnalis
Sabtu 08 Mei 2021 09:25 WIB
Jung Chaeyeon bergabung dengan Park Eun Bin dan Rowoon SF9 membintangi drama saeguk, Yeonmo. (Foto: Dispatch)
Share :

SEOUL - Jung Chaeyeon ‘DIA’ dikonfirmasi membintangi drama saeguk terbaru KBS, Yeonmo. Hal itu diumumkan produser drama tersebut, pada 8 Mei 2021. 

“Jung Chaeyeon digaet untuk membintangi Yeonmo dan berperan sebagai istri putra mahkota,” ujar produser drama itu seperti dikutip dari Soompi, pada Sabtu (8/5/2021). 

Drama tersebut diadaptasi dari manhwa dengan judul serupa karya Lee So Young. Kisahnya tentang anak kembar kerajaan yang salah satunya dibuang karena berjenis kelamin perempuan. 

Namun ketika Lee Hwi naik menjadi putra mahkota dan dibunuh, sang ibu ‘menggantikan’ posisinya dengan adik perempuannya. Dia dipaksa untuk menyamar menjadi putra mahkota demi mengamankan posisi sang ibu di kerajaan. 

Park Eun Bin akan berperan sebagai Lee Hwi, putra mahkota dengan rahasia mengejutkan tersebut. Sementara Rowoon SF9 menghidupkan lakon sebagai Jung Ji Woon, guru Lee Hwi. 

Baca juga: Yoo Seung Ho dan Lee Hyeri Resmi Bintangi Drama Saeguk Terbaru KBS

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya