Chacha Frederica Dihujat Gara-Gara Pamer Momen Tarawih, Kenapa?

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Sabtu 01 Mei 2021 14:04 WIB
Chacha Frederica (Foto: INstagram)
Share :

JAKARTA - Chacha Frederica jadi sasaran hujatan warganet di media sosial. Yang jadi penyebabnya, Chacha memposting momen saat menunaikan ibadah tarawih.

"Baru kali ini di Ramadan ini salat tarawih berjamaah di luar rumah," ungkap Chacha dalam postingannya baru-baru ini.

Sejatinya, warganet tidak mempermasalahkan aksi Chacha Frederica membagikan momen salat tarawih. Mereka lebih menyoroti tindakan Chacha yang beribadah tanpa mukena.

Baca juga:

Doa Chacha Frederica Jelang Suami Dilantik Jadi Bupati Kendal

Suami Calonkan Diri sebagai Bupati, Chacha Frederica: Yang Penting Allah Ridho

Dalam foto yang diposting Chacha Frederica, dia memang hanya mengenakan busana Muslim yang dilengkapi hijab.

"Kalau mau enggak pakai mukena, setidaknya jilbabnya yang panjang sampai nutup tangan," tutur salah satu warganet.

Selain tanpa mukena, busana Muslim yang terlihat ketat juga jadi sasaran kritik warganet.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya