JAKARTA - Fahri Bachmid kembali membahas kondisi kesehatan kliennya, Mark Sungkar di dalam penjara. Dia mengaku, sejauh ini belum ada perkembangan positif terkait kondisi sang aktor.
“Kondisinya masih tidak bagus. Beliau butuh konsultasi dan treatment kesehatan dari dokter,” ungkapnya saat ditemui di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, pada 16 Maret 2021.
Sebelumnya, Fahri Bachmid mengungkap, Mark Sungkar mengalami diare dan sakit pada bagian pinggang sejak menghuni Rutan Polda Metro Jaya. Fisik sang aktor yang tak lagi muda membuat kondisinya memburuk.
Mark Sungkar ditahan usai diduga terseret kasus korupsi Pelatnas Asian Games 2018 cabang olahraga triatlon. Dia disebut terlibat dalam pembuatan laporan keuangan fiktif yang merugikan negara sebesar Rp694,9 juta.
Oleh pengadilan, Mark Sungkar didakwa melanggar Pasal 2 ayat (1) jo Pasal 18 ayat (1) huruf b Undang-Undang (UU) Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi subsider Pasal 3 jo Pasal 18 ayat (1) huruf b UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi lebih subsider Pasal 9 jo Pasal 18 ayat (1) huruf b UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.*