Kritik UU Cipta Kerja, Ernest Prakasa Bahas Hilangnya Hak Karyawan

Adiyoga Priambodo, Jurnalis
Jum'at 09 Oktober 2020 22:00 WIB
Ernest Prakasa (Foto: Instagram)
Share :

JAKARTA - Ernest Prakasa melontarkan kritik terhadap pengesahan UU Cipta Kerja. Banyaknya hak karyawan yang dihapus membuat batin Ernest bergejolak.

“Yang bikin gue resah adalah rasa ketidakadilan,” ujar Ernest Prakasa, dikutip Okezone dari akun Instagram-nya, Jumat (9/10/2020).

Dimulai dari hilangnya batas pengangkatan status Pekerja Kontrak Waktu Tertentu (PKWT) menjadi karyawan tetap di sebuah perusahaan.

Baca Juga: Ernest Prakasa Komentari soal UU Cipta Kerja

Dimana sebelumnya, perusahaan wajib mengangkat status PKWT yang sudah bekerja 3 tahun menjadi karyawan tetap bila masih membutuhkan jasanya.

“Lo bisa seumur hidup jadi karyawan kontrak. Itu tidak adil untuk karyawan,” kata Ernest.

Ketentuan terkait outsourcing yang kini bisa diterapkan di semua bidang kerja juga menuai respon negatif dari Ernest Prakasa.

“Outsourcing itu hantu yang menakutkan buat kita, karena itu jadi cara perusahaan menghemat biaya,” tuturnya.

Terakhir, Ernest juga mengkritik perubahan kebijakan tentang pemberian pesangon yang kini dibatasi maksimal 25 bulan.

 

“Itu jelas menguntungkan pengusaha,” kata dia.

(edh)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Celebrity lainnya